Lakukan Ini Ketika Tertinggal Pesawat - Kejadian tidak
mengenakkan kadang terjadi di saat genting. Ketika sedang berlomba bersama
waktu untuk mencapai bandara dengan selamat dan tepat waktu, tiba-tiba
peristiwa pilu terjadi.
Kecelakaan di tol yang melibatkan kendaraan lain, bocor ban,
kemacetan yang lama terurai menjadi sebab-sebab kita kehabisan waktu untuk
sampai tempat tujuan sesuai harapan. Belum lagi terkadang kita lupa untuk
membawa barang yang sudah disiapkan pada malam sebelumnya.
Nah, bagi anda yang ternyata mendapati kenyataan tersebut
sehingga menyebabkan tertinggal penerbangan, maka kami bagi tips yang patut
dicoba untuk menyelesaikan masalah tersebut. Berikut ulasannya:
Diskusikan dengan
perwakilan maskapai
Bertemu dengan perwakilan maskapai untuk menjelaskan
kronologi hingga anda tertinggal penerbangan adalah opsi yang utama. Beberapa
maskapai ada yang memberikan toleransi dengan menyediakan tiket pengganti untuk
penerbangan berikutnya sehingga anda tidak perlu terkena penalti.
Disarankan untuk menjelaskan secara jujur dan terperinci
dalam diskusi tersebut. Anda bisa juga mengabarkan pihak maskapai tentang
kemungkinan terlambat datang dikarena suatu hal yang bersifat teknis seperti
kemacetan atau kecelakaan dsb. Sehingga pihak maskapai akan mengerti dan segera
menjadwalkan pada penerbangan berikutnya.
Cari tahu perihal
kebijakan maskapai terkait hal ini
Sebelum pemesanan tiket, direkomendasikan untuk membaca
perihal kebijakan maskapai jika penumpang mengalami keterlambatan dan juga bila
pihak maskapai mengalami penundaan (delay). Pilihlah maskapai yang tidak
memberlakukan penalti dan memiliki jadwal penerbangan yang tepat waktu.
Pertimbangkan opsi
menggunakan transportasi lain
Sudah selayaknya bagi anda untuk menggunakan opsi ini jika
sekiranya dalam perjalanan, anda merasa terlambat datang ke bandara. Jika
perjalanan antar kota/provinsi yang berdempetan, anda bisa menggunakan opsi
kereta api dan bus karena jumlah moda ini cukup banyak.
Lain halnya jika anda menggunakan kapal laut untuk
penyeberangan. Mungkin anda terpaksa harus menunggu lama dan durasi perjalanan
pun akan sangat lama karena antrian kapal yang bersandar di pelabuhan.
Sesuaikan jadwal
Bila anda merasa akan atau bahkan sudah tertinggal pesawat,
segera jadwal ulang agenda. Anda mungkin sudah mengagendakan jam penjemputan di
bandara, check in hotel dan sebagainya. Maka segera mungkin untuk
memperbaikinya agar jadwal agenda berikutnya menjadi tepat waktu.
Posting Komentar untuk "Lakukan Ini Ketika Tertinggal Pesawat"