Luar Jawa Akan Dapat Kuota Mudik Gratis Lebih Banyak di 2018

Luar Jawa Akan Dapat Kuota Mudik Gratis Lebih Banyak di 2018 – Untuk program mudik gratis 2018, Kementrian Perhubungan berencana akan memperluas tujuaanya. Jadi tidak hanya diberangkatkan dan menuju dari kota di Pulau Jawa saja, tetapi juga luar Jawa seperti Sumatera dan Sulawesi.

Hal ini disampaikan Budi Setiyadi selaku Direktur Jenderal Perhubunagn Darat Kemenhub setelah selesai Rakor Persiapan Penyelenggaraan Angkutan Lebaran 2018 di Kantor Kemenhub Jakarta.

"Kalau untuk yang dikelola Kementerian Perhubungan, orientasi mudik di dalam wilayah Jawa, seperti Jakarta ke Surabaya, Semarang, dan Yogyakarta. Tadi ada tambahan dari Jasa Raharja orientasi sampai ke luar Jawa," kata Budi.

Luar Jawa Akan Dapat Kuota Mudik Gratis Lebih Banyak di 2018


Budi Raharjo, Direktur Utama Jasa Raharja pada kesempatan yang sama mengatakan kalau di tahun 2018 program mudik gratis akan ditargetkan bisa memberangkatkan 200 ribu pemudik dengan diperluasnya kota tujuan program Mudik Gratis BUMN.

"2018 Mudik Bersama BUMN akan kita kembangkan tidak hanya di Jawa, tapi di beberapa pulau seperti Sumatera, misalnya keberangkatan bus dari Medan-Pekanbaru, atau di Makassar-Parepare, kita kembangkan ke provinsi lain agar lebih banyak masyarakat pemudik diantar ke kampung halaman," jelas Budi Raharjo.

Mengenai moda transportasi, jumlahnya juga akan ditingkatkan di Mudik Gratis 2018. Sebagai acuan, pada mudik gratis tahun lalu ada 1.630 bus yang disiapkan, 22 rangkaian kereta api dan 24 penerbangan pesawat.

Jasa Raharja juga menargetkan 50 persen BUMN bisa turut menyelenggarakan program Mudik Gratis 2018, mengingat pada 2017 baru 27 persen perusahaan BUMN yang bergabung.

Posting Komentar untuk "Luar Jawa Akan Dapat Kuota Mudik Gratis Lebih Banyak di 2018"