Daftar Tarif dan Rute Bus Tingkat AKAP Terbaru

Daftar Tarif dan Rute Bus Tingkat AKAP Terbaru – Saat ini semakin banyak Perusahaan otobus (PO) yang menambah armadanya dengan bus tingkat atau double decker. Hal ini tidak lepas dari meningkatnya minat warga untuk mencoba transportasi mewah ini untuk perjalanan Antar Kota Antar Provinsi (AKAP).


Beberapa fasilitas yang ada di bus tingkat AKAP antara lain dari kursi super empuk, full AC, toilet, video audio on demand, makanan, camilan sampai tempat tidur.

Buat anda yang ingin mencoba bus tingkat AKAP, berikut daftar rute dan harga beberapa bus tingkat AKAP yang terbaru.


Daftar Tarif dan Rute Bus Tingkat AKAP Terbaru


1. PO Sempati Star

Melayani rute Medan- Banda Aceh. Kursi bagian atas dikenakan tarif Rp 250.000, kursi bagian bawah Rp 430.000.

2. PO Pelita Paradep

Melayani rute Kualanamu - Pematang Siantar, dengan tarif sekitar Rp 50.000 - 60.000. Bus tingkat Paradep juga melayani pemesanan untuk pariwisata.

3. PO Efisiensi

Melayani rute Yogyakarta - Cilacap, Yogyakarta-Purwokerto, dan Kebumen - Yogyakarta. Tarif kursi lantai atas Rp 110.000 dan tarif kursi di lantai bawah Rp 120.000.

4. PO Sinar Jaya

Melayani rute Jakarta - Pekalogan dan Jakarta - Pemalang dengan tarif Rp 125.000.

5. PO Lorena dan Karina

Melayani rute Jakarta - Madura serta Jakarta- Surabaya - Malang. Tarif berkisar Rp 450.000.

6. PO Putera Mulya

Melayani rute Jakarta-Solo-Wonogiri dan Bogor-Solo-Wonogiri. Tarif untuk kursi bawah dihargai Rp 325.000 dan kursi atas Rp 225.000.

7. PO Agra Mas

Melayani rute Jakarta - Wonogiri yang dikenakan tarif berkisar Rp 225.000 - Rp 250.000

Posting Komentar untuk "Daftar Tarif dan Rute Bus Tingkat AKAP Terbaru"