Tips Agar Tidak Menjadi Korban Harga Makanan – Sudah menjadi rahasia umum jika makanan dan
minuman di lokasi wisata harganya selangit. Banyak orang yang menceritakan
pengalaman pahitnya tentang ini, namun sampai sekarang sepertinya para penjual
tetap melanjutkan aksinya.
Komentar dari merka yang sudah menjadi korban
Erry Sulistyowati
aq juga pernah digetok
begitu. Masa 3 porsi nasi pecel lele + 3 gelas es teh Rp. 180.000,- Gila kan!
Louis Pangly
Teman -teman di Wisata
anyer termasuk mahal memang ya, harga makanan tidak Rasional, sedangkan Mereka
yg jual makanan dengan cara Memaksa agar kita makan di tempatnya.
Setelah lebaran saya
berkunjung ke sana kita bertiga sama anak kecil makan nasi putih 3 porsi |
kepiting asam manis 3 porsi, cah kangkung 3 porsi, tempe goreng 3 potong kecil,
juice Mangga 3 serta teh tawar 3 gela, setelah di total semuanya Rp2.900.000.
Lain orang lain harga
yg jualan agak 'epleng kali ya hehe | itu namanya pemerasan secara halus
|mudahan teman-teman yg telah Menjadi korban di perbanyak rezekinya, Amien yra~
Ritha Faedani Eko
minggu kmren jg bru
jln k anyer pantai krng bolong
psen ; Ikan bkar 2
soup cumi 1 cak kangkung 4 udang greng tepung 2 kpiting 1 n minuman.hbisny 1,2
jt..gila..msakny asal" pula..buat pljaran.
Lalu bagaimana caranya agar kita tidak “digetok’ penjual
seperti ini ? berikut tipsnya.
Kumpulkan info sebelum
pergi
Sebelum anda memtuskan untuk wisata ke suatu tempat,
pastikan anda sudah mendapatkan info yang lengkap. Tidak hanya transportasi dan
akomodasi, tapi juga harga makanannya.
Tanya sebelum pesan
Jangan malu untuk bertanya sebelum makan. Terlebih di tempat
tempat yang terkenal akan ‘getok harga’ nya..
Cari tempat yang
ramai
Tempat yang melakukan aksi “getok harga’ biasanya pembelinya
tidak banyak. Jika anda menemukan tempat makan dengan sedikit pembeli,
sebaiknya anda waspada.
Test dengan makanan
yang murah
Ada beberapa penjual yang seakan akan enggan untuk memberi jawaban
ketika kita tanya harga makanan. Untuk mengatasi kondisi ini, anda bisa pesan
makanan atau minuman yang dikondisi normal dijual dengan harga murah. Dari situ
anda bisa mengira ngira harga makanan atau minuman lainnya.
Rekam jawaban penjual
Jika penjual member jawaban soal harga, sebaiknya anda rekam
melalui smartphone anda. Ini untuk mencegah si penjual melakukan aksi “getok
harga”.
Bawa makanan sendiri
Walalupun terbilang repot, cara ini mungkin yang paling
efektif untuk terhindar aksi getok harga penjual. Agar tidak buat anda lelah,
anda bisa mengajak anggota keluarga yang lain untuk menyiapkan makanan untuk
dibawa ke tempat wisata.
Posting Komentar untuk "Tips Agar Tidak Menjadi Korban Harga Makanan"