Catat ! Ini Syarat dan Waktu Pendaftaran Mudik Gratis di Kemenhub

Catat ! Ini Syarat dan Waktu Pendaftaran Mudik Gratis di Kemenhub – Program mudik gratis yang diselenggarakan oleh Kementrian Perhubunagn (Kemenhub) mendapat respon positif dari masyarakat. Ini terlihat dari banyaknya warga yang ikut mendaftar (Baca : Cara Daftar Mudik Gratis di Kemenhub Secara Online).

Dari semua tujuan mudik, sepertinya Tegal yang menjadi tujuan favorit pemudik. Sementara tujuan mudik yang masih banyak kuotanya yaitu Yogyakarta..

Rencananya, pemberangkatan penumpang akan dilaksanakan pada 14 Juli 2015 pukul 09.00 WIB di Jakarta International EXPO, Kemayoran. Peserta diharapkan hadir paling lambat pukul 07.00 WIB.

Pemberangkatan sepeda motor dilakukan pada 13 Juli 2015 pukul 09.00 WIB di Lapangan Parkir Gedung BULOG Divre 1, Jalan Perintis Kemerdekaan, Jakarta Utara.

Syarat dan Waktu Pendaftaran Mudik Gratis di Kemenhub


Bagi anda yang masih tertarik untuk mudik gratis dengan bus, berikut persyaratan yang harus dibawa saat mendaftar secara offline:

1. Memiliki STNK dan SIM yang sah
2. Wajib membawa STNK, SIM, dan KTP asli beserta fotokopi masing-masing sebanyak dua lembar. Bagi yang membawa balita diwajibkan membawa KK.
3. Mengisi formulir pendaftaran Mudik Gratis 2015.

Waktu pendaftaran mulai 15 Juni-8 Juli 2015 pukul 08.30-15.00 WIB pada Senin-Kamis, Jumat pukul 08.30-11.00 WIB dan 13.30-16.00 WIB, dan Sabtu & Minggu pukul 09.00-15.00 WIB. Kuota dibatasi maksimal dua orang dewasa dan satu anak/balita.

Posting Komentar untuk "Catat ! Ini Syarat dan Waktu Pendaftaran Mudik Gratis di Kemenhub"